Laptop baru nih hehehee. Sebenarnya saya sendiri tidak ingin membeli laptop ini karena saya sebenarnya ingin membeli Acer UltraBook S3 *yang tipis itu loh*. Tapi yah berhubung laptop lama saya rusak duluan dan uang saya masih belum cukup, jadi yaaah terpaksa mau nggak mau saya harus beli sekarang. Bagi saya hidup tanpa gadget (Laptop) seperti gak ada artinya. Awalnya sih cuma pengen beli Netbook dulu, karena dengan uang cuma 3jt mana cukup untuk membeli laptop berspesifikasi tinggi.
Setelah menelusuri dari toko ke toko di kota Jambi, ternyata ada juga yang menjual Laptop Murah dengan spesifikasi yang lumayan menurut saya. Laptop itu adalah Advan Ultratime Z4D-25232. Hal yang membuat saya tertarik untuk membeli Laptop ini adalah karena selain spsifikasinya lumayan bagus, bentuknya yang tipis dan bobot yang ringan sehingga mudah dibawa kesana kemari membuat saya langsung membelinya. Hal yang sangat disayangkan dari Laptop ini adalah karena masi menggunaan Prosesor Intel ATOM, sehingga rada lelet gitu. hehee* tapi itu gak masalah mengingat harganya yang sangat murah. Berikut spesifikasi dan Keunggulan dari Laptop ADVAN Ultratime Z4D-25232 yang saya kutip dari hargakom-puter.com
Include
DVD RW
Laptop
Advan Ultratime Z4D 25232 ini dilengkapi dengan optical DVD RW
Supermulti, yang mampu memburning semua jenis CD dan DVD. Nikmati merekam dan
menyimpan berbagai jenis file sepuasnya.
Memory
Besar 2 GB DDR3 SATA
Memori
yang ditanamkan dalam laptop murah berukuran 14.0″ WXGA ini adalah 2 GB DDR3,
membuat kecepatan transfer data lebih cepat dan mengkonsumsi 17% lebih irit
daya dibandingkan memori DDR2.
Laptop
Advan ini difasilitasi Wi-Fi dan Web-cam 1.3MP serta speaker
Audio Codec/IDT 92HD82 yang memudahkan Anda untuk tetap bisa browsing internet,
berYoutube ria, hingga berkomunikasi dengan orang-orang terdekat. Dilengkapi
juga dengan port HDMI yang bisa disambungkan ke proyektor atau ke TV LCD (perlu
connector HDMI tambahan).
Laptop
dengan harga 2 jutaan ke bawah biasanya memiliki layar 10″, sedangkan laptop
14″ terkadang dibanderol dengan harga 4 jutaan. Jadi, laptop Advan ini
menawarkan 2 keunggulan sekaligus dengan harga yang lebih murah, yakni layar
besar 14″ dan sudah dilengkapi DVD RW. Tampilannya stylish dengan warna silver
yang elegan.
Spesifikasi
Laptop Advan Ultratime Z4D 25232 :
Processor
– Intel ATOM DUAL CORE CEDAR TRAIL D2500 1.86 Ghz,
Memory –
2GB DDR3
HDD –
320GB
Optical –
DVDRW Super Multi
LCD –
14.0″ WXGA (1366×768),
Others –
CardReader, Wifi, LAN, Webcam, HDMI Port
Battery –
6-Cell Internal Built-In Battery (Battery Life 5 Hours),
OS – DOS
Tegangan –
DC 19V 2.1A 50/60 Hz
Harga
Laptop Advan Murah Rp 3.250.000,00
Garansi 1
tahun garansi resmi Advan Digital